Siapa nih yang menyukai tanaman hias? Di bawah ini kami akan memberikan ulasan lengkap mengenai salah satu tanaman hias yang kerap ditanam di sekitar rumah, sekolah, atau bahkan jalan raya. Nama tanaman itu ialah pohon pucuk merah. Seperti apa rupanya? Simak ulasan di bawah ini.
Pucuk Merah atau yang akrab disapa dengan daun pucuk merah (Syzygium
myrtifolium) adalah spesies tumbuhan tanaman hias dengan genus Syzygium. Tanaman
ini memiliki warna merah pada tunas daun yang baru muncul. Hal itulah yang
menjadikan tanaman ini disebut sebagai Bungan pucuk merah.
Namun, meskiphn memiliki tunas daun berwarna merah, nantinya
warna tunas tersebut akan berubah kemabali menjadi warna hijau seperti pohon
pada umumnya.
Biasanya banyak orang yang menjadikan tanaman ini sebagai
salah satu tanaman hias di pekarangan rumah, kantor, sekolah, dan beberapa
wilayah lainnya.
Bunga pucuk merah sendiri merupakan tanaman asli dari
Bangladesh, Borneo, Jawa, dan beberapa wilayah di ASEAN lainnya. Jika diperhatikan
lebih dalam, tanaman ini mirip dengan cengkih karena bunga pucuk merah termasuk
ke dalam family cengkih.
Untuk semakin mengetahui genus dan family tanaman ini, berikut
kami berikan taksonomi pohon pucuk merah.
Taksonomi Pohon Pucuk Merah
·
Divisi: Tracheophyta
·
Upadivisi: Spermatophytina
·
Klad: Angiospermae
·
Klad: mesangiosperms
·
Klad: eudicots
·
Klad: core eudicots
·
Klad: superrosids
·
Klad: rosids
·
Klad: malvids
·
Kingdom: Plantae
·
Sub kingdom: Viridiplantae
·
Infra kingdom: Streptophyta
·
Super divisi: Embryophyta
·
Divisi: Tracheophyta
·
Sub divisi: Spermatophytina
·
Kelas: Magnoliopsida
·
Super ordo: Rosanae
·
Ordo: Myrtales
·
Famili: Myrtaceae
·
Genus: Syzygium
·
Spesies: Syzygium
myrtifolium
Ciri-ciri Pohon Pucuk Merah
Setelah mengetahui taksonomi tanaman yang satu ini,
selanjutnya kami akan memberikan ciri-cirinya yang perlu kamu ketahui. Pastinya
tanaman ini sudah cukup familiar untuk kamu lihat, sehingga ciri-ciri di bawah
ini tidak terlalu asing untuk kamu baca.
Lalu, apa saja ciri-ciri tanaman pucuk merah ini? Tetap simak
ulasan kami di bawah ini.
1.
Daun tunggal berbentuk lanset atau ujungnya
bermata dua.
2.
Bertangkai pendek.
3.
Permukaan daun bagian atas mengkilat.
4.
Ukuran daun panjang kurang lebih 6 cm dan lebar
2 cm.
5.
Pertulangan daun menyirip.
6.
Warna daun mengalami perubahan dari merah ke
hijau.
7. Mengeluarkan aroma khas jika daunnya diremas.
Manfaat Pohon Pucuk Merah
Itu dia ciri-ciri dari tanaman pucuk merah yang wajib kamu
ketahui. Jika membahas manfaat pohon yang satu ini, masyarakat banyak yang
mengenal bahwa pohon pucuk merah adalah salah satu pohon terbaik untuk menyerap
karbon.
Akan tetapi, ternyata manfaat pohon ini lebih dari itu. Ada banyak
sekali manfaat pohon pucuk merah yang dapat kamu terima. Apa sajakah itu? Simak
ulasan di bawah ini.
Sebagai Tanaman Hias
Sebelumnya kami sudah menyebutkan bahwa pohon pucuk merah
adalah salah satu jenis tanaman yang kerap dijadikan sebagai tanaman hias di
wilayah sekolah, kantor, dan lain sebagainya.
Berkat warnanya yang unik, pohon ini dapat memanjakan mata siapa
saja karena pemandangan yang diberikan berbeda dengan pohon pada umumnya.
Penyerap Karbon
Tidak hanya sbeagai tanaman hias, sebelumnya kami juga sudah
membahas bahwa pohon pucuk merah dapat menjadi salah satu pohon yang mampu
menyerap karbon dengan baik.
Seperti yang kita ketahui, karbon dioksida adalah salah satu
gas yang tidak baik untuk tubuh. Oleh karena itu, kamu dapat memanfaatkan pohon
ini untuk meningkatkan kadar oksigen di sekitar lingkunganmu.
Pewarna Makanan Alami
Berkat warna merah yang diberikan, tanaman pucuk merah kerap
dijadikan sebagai bahan utama dalam pewarnaan makanan alami. Tentu saja ini
membuat makanan lebih sehat dan baik untuk tubuh.
Namun, pastikan kamu mencucinya terlebih dahulu sebelum
menjadikannya sebagai pewarna makanan.
Antioksidan Alami dan Obat Diabetes
Tidak hanya sebagai
pewarna makanan, pohon pucuk merah juga mampu menjadi salah satu kmponen dalam
pencegahan diabetes. Hal ini dikarenakan, adanya senyawa polifenol dalam daun
yang mampu sebagai antioksidan alami untuk mengurangi stress dan melindungi sel
beta pankreas sehingga dapat menurunkan diabetes.
Pencegah Longsor
Mungkin sudah banyak dari kita yang mengetahui salah satu
manfaat pohon adalah mencegah longsor. Sama seperti pohon pucuk merah ini. Meskipun
sering dijadiikan tanaman hias, namun pucuk merah masih kuat untuk menahan
longsor.
Nah, itulah pengertian, ciri-ciri, taksonomi, serta manfaat
dari pohon pucuk merah. Semoga ulasan kami dapat bermanfaat untuk kamu dan
selamat membaca.
Komentar
Posting Komentar